Keadaan Ketenagakerjaan di Aceh Jaya Tahun 2020 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Aceh Jaya

Selamat Datang di Website BPS Kabupaten Aceh Jaya ->Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Aceh Jaya Jl. Banda Aceh - Meulaboh KM 152, Gampong Keutapang - Calang setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:30 WIB

Keadaan Ketenagakerjaan di Aceh Jaya Tahun 2020

Keadaan Ketenagakerjaan di Aceh Jaya Tahun 2020Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 2 Maret 2021
Ukuran File : 0.5 MB

Abstraksi

Jumlah angkatan kerja di Kabupaten Aceh Jaya pada Agustus tahun 2020 dari hasil pendataan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) sebanyak 52.209 orang, bertambah sebanyak 3.679 orang dibanding dengan tahun sebelumnya yang berjumlah 48.530 orang. Sejalan dengan naiknya jumlah angkatan kerja, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) pada tahun 2020 juga meningkat menjadi 75,32 persen atau naik sebesar 4,13 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada tahun 2020, Tingkat pengangguran Terbuka (TPT) turun 0,10 persen dibanding tahun 2019 (4,18 persen). Dilihat dari tingkat pendidikan, TPT untuk tingkat Diploma I/II/III tertinggi diantara tingkat pendidikan lainnya, yaitu sebesar 17,01 persen. Penduduk yang bekerja pada tahun 2020 sebanyak 50.080 orang, bertambah 3.577 orang dari tahun 2019. Lapangan usaha yang mengalami peningkatan persentase penduduk yang bekerja terutama pada Manufaktur sebesar 1,85 persen. Pada tahun 2020 status pekerjaan utama yang terbanyak adalah sebagai buruh/karyawan/pegawai (28,50 persen). Sementara itu peningkatan persentase penduduk bekerja tertinggi pada status pekerja keluarga/tidak dibayar (3,96 persen).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Aceh Jaya (Statistics of Aceh Jaya Regency)Jl. Banda Aceh - Meulaboh Km 152 Dusun Kuala Meurisi

Gampong Keutapang Kab. Aceh Jaya Telp : 0654-2210057 Fax : 0654-2210057 Email : bps1116@bps.go.id; pst1116@bps.go.id 

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik